Rabu, 03 Mei 2017

Resep Cara Membuat Pecel Madiun Asli Enak



Resep Cara Membuat Pecel Madiun Asli Enak. Pecel madiun menjadi pilihan admin dari resepmasakan13.blogspot.com untuk anda sista maupun bunda dirumah. Salah satu masakan khas nusantara yang paling digemari adalah pecel madiun. Dengan rasa yang lezat, pecel madiun ini sangat pas disajikan saat pagi hari sebelum berangkat beraktivitas di luar rumah. Dengan berbagai macam sayuran seperti lamtoro (petai cina), bayam, mentimun dan lain lain kemudian disiram dengan sambal kacang juga pelengkap rempeyek dan dadar jagung (bakwan jagung) membuat pecel madiun menjadi masakan favorit.

Bahan pecel madiun asli :
  • 600 gram nasi putih hangat
  • daun pisang untuk membungkus
Bahan untuk membuat sambal kacang :
  • 250 ml air panas
  • 3 buah cabai rawit rebus
  • 2 buah cabai merah rebus
  • 2 buah jeruk limau, peras airnya
  • 1 sendok teh gula merah
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh asam jawa
  • 1/2 sendok teh terasi goreng
  • 100 gram kacang tanah goreng
  • 6 lembar daun jeruk purut
Sayuran :
  • 50 gram bayam, rebus
  • 50 gram petai cina atau lamtoro
  • 1 buah mentimun, kita cincang
  • 1 ikat daun kemangi, ambil daunnya saja
  • 50 gram tauge pendek
  • 75 gram tauge rebus
Bahan pelengkap :
Cara membuat pecel madiun asli enak lezat :
  1. Kita olah sambal kacangnya terlebih dahulu : kita haluskan semua bahan sambal kacang dengan uleg dan sisihkan.
  2. Ambil satu puncuk daun pisang kemudian tata nasi putih hangat diatasnya.
  3. Kemudian tata sayuran dengan rapi.
  4. Siram dengan sambal kacang secukupnya.
  5. Sajikan bersama dadar jagung dan rempeyek.

1 komentar: